SuaraBantenNews.Com – Untuk mencegah anemia pada kelompok remaja putri, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tangerang, menggelar Aksi Bergizi Gerakan Rabu Ceria Generasi Gemilang (Garasi Gemilang) bersama ratusan siswi MAN 2 Tangerang, Balaraja, pada Rabu pagi 25 September 2024.
Digelar di lapangan Alun-alun Balaraja, aksi bergizi tingkat Kabupaten Tangerang Garasi Gemilang ini diikuti oleh sekitar 397 siswi putri MAN 2 Tangerang khususnya kelas X dan XI.
Para siswi terlihat antusias mengikuti kegiatan yang diawali dengan senam pagi bersama, dilanjutkan dengan sarapan bersama, pemeriksaan Hemoglobin, serta pemberian tablet tambah darah (TTD) kepada ratusan siswi MAN 2 Tangerang, Balaraja.
“Garasi Gemilang ini adalah upaya Pemda Kabupaten Tangerang yang dicanangkan oleh Pak Pj Bupati sejak 2023 dalam rangka menurunkan angka anemia pada remaja putri di Kabupaten Tangerang,” kata Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, dr. Sri Indriyani kepada wartawan.
Lanjutnya, melalui program Garasi Gemilang diharapkan para remaja putri di tingkat SMP dan SMA sederajat, baik di bawah naungan Dinas Pendidikan maupun Kemenag, dapat mengkonsumsi tablet tambah darah secara rutin di setiap hari Rabu.
“Kegiatan Garasi Gemilang ini dimulai dengan senam bersama, kemudian sarapan bersama, kemudian edukasi terkait dengan anemia tentunya, serta minum tablet tambah darah bersama-sama bagi seluruh remaja putri,” paparnya.
Selain itu, kata dr. Indriyani, dalam kegiatan tersebut turut dilakukan screening atau pemeriksaan fisik dan kesehatan, termasuk di dalamnya pemeriksaan kadar HB di dalam darah.
Ia juga mengatakan, di awal tahun 2024 pemerintah Kabupaten Tangerang berkomitmen untuk rutin menjalankan program Garasi Gemilang, melalui surat edaran dari Pj Bupati Tangerang kepada Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Kemenag, PMI, dan gerakan Pramuka, untuk menjalankan program ini bersama-sama.
“Sehingga diharapkan remaja putri betul-betul mengkonsumsi tablet tambah darah seminggu sekali di hari Rabu melalui Garasi Gemilang. Jadi ini tentunya akan berkelanjutan pada seluruh sekolah SMP dan SMA sederajat di seluruh Kabupaten Tangerang,” tandasnya.
Sementara itu, kepala sekolah MAN 2 Tangerang, Mad Yamin, berterimakasih atas program yang telah diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang itu.
Menurutnya, Garasi Gemilang merupakan bentuk perhatian pemda kepada para remaja putri untuk menunjang kesehatan terutama dalam mencegah anemia dan penyakit lainnya.
“Prinsipnya semua siswa menjadi fokus kita, konsen kita untuk dijaga dari sisi kesehatan. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan yang sudah berbagi, bekerjasama dalam mencegah anemia bagi para siswi MAN 2 Tangerang,” pungkasnya (ADV).