Mahasiswa Papua di Serang Dorong pemekaran daerah otonomi baru untuk Papua

Redaksi
14 Jun 2022 11:46
1 menit membaca

SERANG(SBN)–Himpunan Mahasiswa Pelajar dan Putra Putri Papua di Banten (HAMPURA) menggelar aksi damai mendukung pengesahan daerah otonomi baru (DOB).

Demikian dilakukan untuk Papua yang lebih maju dalam sektor administrasi dan ekonomi.

Puluhan pelajar dan mahasiswa asal Papua ini menyampaikan aspirasinya di Jalan Veteran, Alun-Alun Kota Serang, Banten, pada Selasa (14/6/2022).

Koordinator Lapangan HAMPURA, Frans Yohannes Miokbun meminta agar pemerintah daerah Provinsi Banten dapat mendorong serta mendukung kepada Pemerintah Pusat, agar ada pemekaran daerah otonomi baru untuk Papua.

“Papua 5 provinsi, kalau Papua Barat kurang lebih 3, jadi 8 provinsi,” sebutnya, kepada wartawan.

Dikatakannya, DOB Papua adalah solusi bagi pemerataan pembangunan.

“Untuk segi pemerataan, akses untuk peningkatan pertumbuhan ekonomi, dan (mengatasi) kesenjangan sosial,” katanya.

Selama ini lanjut dia, adanya perubahan otonomi khusus (otsus) telah memberikan dampak yang baik bagi pendidikan, kesehatan, tata kelola, serta pembangunan sumber daya manusia (SDM) dan infrastruktur di Papua.

“Sehingga Papua bisa bersaing dengan daerah lain di Indonesia,” terangnya.(end)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan