banner 468x60 banner 468x60

Sachrudin Sidak ‘Kolam Renang’ Dadakan di Bangunan Pasar Royal yang Mangkrak

Joe
11 Mar 2020 18:11
KONTAK KAMI 0 734
2 menit membaca

KOTA TANGERANG (SBN) — Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Royal, Jalan Benteng Betawi, Cipondoh, Kota Tangerang, Rabu (11 Maret 2020).

Sidak tersebut dilakukan karena aduan dari masyarakat bahwa rubanah (basement) bangunan yang mulanya hendak dijadikan Pasar Royal pada tahun 2014 terbengkalai dan tergenang air sehingga dijadikan kolam renang oleh anak-anak.

“Kita melihat basement pasar royal ini yang memang sekarang sudah seperti kolam renang tertutup,” ujarnya kepada Suarabantennews di lokasi.

Ia mengungkapkan genangan air yang menyerupai kolam renang tersebut karena air hujan terjebak di sana selama bertahun-tahun karena tidak ada saluran air.

“Kita ngebayangin bagaimana nantinya kalau anak-anak berenang di situ mereka kram, kemudian pingsan, kan enggak ada yang tahu. Nantinya bisa enggak tertolong. Untuk itu, kita ambil langkah penyedotan oleh tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD),” jelas Sachrudin.

Selain menghindari kemungkinan jatuh korban, kata Sacrudin,  penyedotan ini juga sekaligus mengantisipasi kemunculan penyakit demam berdarah.

Sacrudin juga mengatakan akan mendorong pengembang Taman Royal, yakni PT Cahaya Baru Raya Realty (CBRR) agar segera menyelesaikan hak-hak masyarakat yang sampai saat ini belum terpenuhi, seperti penyediaan fasilitas sosial (fasos) dan fasilitas umum (fasum).

“Kemudian masalah sertifikat masyarakat yang sampai saat ini masih belum selesai. Juga masalah pasar, ruko, dan apartemen yang sudah dibayar tapi sampai saat ini sertifikatnya belum terlihat,” ucapnya.

Sacrudin menegaskan, jika pengembang tidak segera menyelesaikannya, Pemerintah Kota Tangerang akan melakukan gugatan pengadilan bersama masyarakat. (Yadi/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan