Pemprov Banten Anggarkan Rp10 Miliar untuk Atasi Corona

Ramzy
19 Mar 2020 10:27
2 menit membaca

SERANG (SBN) – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menganggarkan dana sebanyak Rp10 miliar untuk mengentaskan wabah virus Corona. Dana itu didapat berdasarkan pengajuan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2020 melalui Bantuan Tidak Terduga (BTT).

“Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Banten telah menggelontorkan anggaran kepada Dinkes Provinsi Banten untuk penanganan pencegahan dan penularan virus Corona di Banten mencapai Rp10,065 miliar,” ucap Sekertaris BPKAD Prov Banten Dwi Sahara saat Rakor bersama Komisi V DPRD Banten, di Gedung DPRD Banten, Kota Serang, Rabu, 18 Maret 2020.

Ia menambahkan, dana tersebut diperuntukan untuk belanja langsung sarana dan prasarana (sarpras) dan insentif bagi tenaga medis yang diterjunkan.

“Total keseluruhan dana BTT Pemprov Banten mencapai Rp45 miliar. Namun, sudah tersedot untuk keperluan penanggulangan bencana banjir dan tanah longsor di Provinsi Banten sebesar Rp 2,44 miliar padan awal tahun lalu. Untuk pembangunan jembatan yang mengalami putus sebesar Rp29,4 miliar meski belum cair,” kata Dwi.

Jadi, dari keseluruhanya Rp45 miliar, pihaknya sudah mengeluarkan Rp41,964 miliar. Masih ada tersisa Rp3,036 miliar yang masih bisa digunakan untuk kebutuhan bencana.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Banten Al Muktabar mengaku mendapatkan intensif bantuan dana dari Corporate Social Responsibility (CSR) atau perusahaan sebanyak Rp8,1 miliar guna mencegah penyebaran Covid-19. Jadi total anggaran yang telah terkumpul saat ini sebesar Rp18,1 miliar.

“Sekarang lagi progres ya, tadi perintah dewan harus pasti betul. Yang namanya darurat seperti apa nanti tindak lanjut,” terangnya.(Hendra/Zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan