Rumah Warga Sodong Village yang Sedang Sakit Stroke Roboh, Camat Tigaraksa Gercep Datangi Lokasi

waktu baca 1 menit
Rabu, 20 Nov 2024 20:58 218 Rikhi Ferdian Herisetiana

SuaraBantenNews.Com – Sebuah rumah milik warga di Perumahan Sodong Village Blok A8 No.34, Desa Sodong, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, roboh usai diterpa hujan dan angin kencang, pada Rabu 20 November 2024.

Dari informasi, rumah tersebut ambruk saat si pemilik rumah yang bernama Ida itu sedang mengalami sakit stroke.

Camat Tigaraksa Cucu Abdurrosyied mengatakan, begitu menerima laporan ada rumah warga yang roboh dirinya pun langsung gerak cepat mendatangi lokasi untuk meninjau dan memberikan bantuan.

“Saya dapat informasi dari warga ada rumah warga yang roboh, saya laporkan ke Pak Bupati dan Pak Sekda kemudian langsung datang kesini dan saat ini sudah ditangani,” kata Cucu kepada wartawan Rabu malam.

Kata Cucu, selain karena faktor cuaca kondisi rumah tersebut memang sudah rapuh. Kendati begitu ia memastikan tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Dirinya juga membenarkan jika si pemilik rumah sedang sakit. Namun menurutnya, seperti ada firasat beberapa saat sebelum rumah tersebut roboh si pemilik sudah dievakuasi ke tempat yang lebih aman.

“Alhamdulillah sebelum kejadian si pemilik rumah sudah tidak ada di dalam dan tidak ada korban jiwa,” tandasnya.

Rikhi Ferdian Herisetiana

LAINNYA