Untuk Tingkatkan Daya Saing, Pemkot Cilegon Berencana Bangun Sentra IKM

Ramzy
7 Nov 2019 09:39
2 menit membaca

Ratu Ati Marliati, Wakil Wali Kota Cilegon, meninjau hasil produk IKM (Industri Kecil Menengah).saat sosialisasi dan pembinaan IKM di Aula Cilegon, Rabu (6 November 2019).

CILEGON (SBN) — Pemerintah Kota Cilegon menggelar kegiatan sosialisasi dan pembinaan Industri Kecil Menengah (IKM) di Aula Kominfo (Komunikasi dan Informatika) Cilegon. Kegiatan yang dibuka Wakil Wali Kota itu juga dihadiri 150 IKM Kota Cilegon, Rabu (6 November 2019).

Wakil Walikota Cilegon Ratu Ati Marliati menjelaskan, tujuan sosialisasi ini adalah agar bisa mengembangkan semua IKM di Kota Cilegon menjadi lebih berdaya saing.

“Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini antara lain untuk meningkatkan pengetahuan mengenai IKM dan meningkatkan kualitas dan legalitas IKM. Saya berharap semua IKM Kota Cilegon berani membuka peluang baru dan berdaya saing terhadap IKM yang ada di luar Cilegon,” kata Ati.

Mengingat angka pengangguran di Kota Cilegon yang cukup tinggi, ke depannya sektor IKM diharapkan bisa menurunkan angka pengangguran dengan menciptakan lapangan-lapangan kerja baru.

“Kita pelan-pelan harus melakukan terobosan itu agar sektor IKM bisa menurunkan angka pengangguran, termasuk juga menurunkan angka kemiskinan,” ungkapnya.

Ati mengaku akan meminta Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Cilegon untuk menyediakan sentra IKM. Pihaknya juga akan mendorong pelaku usaha lain agar bisa bekerjasama dengan IKM Cilegon.

“Kita juga akan bantu IKM agar berdaya saing dan yang paling penting adalah menyiapkan sentra IKM,” tutupnya. (Wawan/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan