Ayah dan Anak Tewas Tenggelam di Tangerang

Ramzy
17 Mar 2024 20:19
2 menit membaca

KABUPATEN TANGERANG; Suarabantennews.com Seorang ayah dan putrinya warga Kampung Rancabalok, Desa Cukanggalih, dusun 4, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang dikabarkan hilang saat memancing pada Sabtu 16 Maret 2024 sekitar pukul 15.03 WIB.

Diketahui, ayah dan putrinya tersebut bernama Achmad Supriadi berusia 40 tahun dan anaknya bernama Aira Juliani Salma yang masih berusia 3 tahun. Menurut saksi Rivaldi (8), saat itu korban Aira Juliani Salma pergi memancing bersama ayahnya.

Korban pertama yang berhasil ditemukan ialah Kaira Juliani Salma (3) sekira 11.20 WIB, berselang beberapa jam kemudian jasad sang ayah yakni Achmad Supryadi (40) akhirnya turut berhasil ditemukan.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat mengatakan, kejadian berawal saat sang anak terpeleset dan terjatuh ke Kali Cirarab.

“Korban pergi memancing bersama ayahnya kemudian karena anak tersebut terlalu aktif hingga kemudian terpeleset dan hilang,” kata Ujat dalam keterangannya, Minggu 17 Maret 2024.

Melihat anaknya tenggelam, Achmad yang merupakan ayah korban langsung berupaya menolong. Namun, nahasnya, ia justru ikut hilang terbawa aliran air di Kali Cirarab.

” Ayahnya coba menolong tapi malah ikut terbawa arus sungai,” jelasnya.

Sementara itu Kepala SAR Jakarta, Desiana Kartika Bahari mengatakan, ayah dan anak tersebut ditemukan dalam kondisi tak bernyawa lagi atau telah meninggal dunia.

“Jasad korban pertama yang merupakan anak korban ditemukan dengan radius kurang lebih 500 meter dari lokasi kejadian, sementara jasad ayah korban ditemukan pada radius kurang lebih 1 kilometer dari lokasi kejadian,” tandasnya.(zie)