Kekeringan, Pemkab dan Masyarakat Lebak Menggelar Sholat Istisqo

Ramzy
22 Agu 2019 11:01
1 menit membaca

LEBAK (SBN) – Musim kemarau panjang yang terjadi di Indonesia masih terjadi hingga bulan ini (Agustus 2019), menyebabkan beberapa daerah terdampak kekeringan, termasuk di beberapa daerah yang ada di Banten, salah satunya Kabupaten Lebak.

Seiring banyaknya masyarakat yang mengeluh kekurangan air pemkab Lebak beserta MUI Lebak menggelar sholat Istisqo di Alun Alun Rangkas Bitung, Kabupaten Lebak, Kamis (22/8/19) yang dihadiri oleh ribuan jamaah dari berbagai kalangan, seperti pegawai pemerintahan, swasta, pelajar dll.

Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi saat memberikan sambutan mengatakan, dari 28 kecamatan yang ada di Kabupaten Lebak, 16 diantaranya mengalami kekeringan.

“Dengan adanya kekeringan ini tentu menyulitkan bagi kita, apalagi sebagian masyarakat yang merasakan mendapatkan air minum saja sulit,” ucapnya.

Ade menghimbau kepada masyarakat yang memiliki air lebih dimohon untuk berbagi kepada saudara-saudara yang membutuhkan.

“Kalau punya air lebih, tolong bantu tetangga kita,” tuturnya.

Dan Ade berharap mudahan-mudahan melalui sholat dan doa ini bisa turun hujan sehingga kekeringan bisa terselesaikan.(Hen/zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan