Selama Januari-Februari 2021 Sudah 6 Kasus Kekerasan Seksual terhadap Anak yang Dilaporkan

Joe
25 Feb 2021 16:43
1 menit membaca

SERANG (SBN) — Kasus kekerasan seksual terhadap anak di tengah pandemi covid-19 terbilang tinggi. Demikian kata Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Keluarga Berencana (DP3AKB) Kota Serang Toyalis, Kamis (25/2/2021).

“Ini terjadi di beberapa wilayah kecamatan. Kasus ini semakin ke sini, semakin terbuka dan ternyata banyak,” katanya saat ditemui di Setda (Sekretariat Daerah) Kota Serang.

Toyalis menjelaskan, setiap tahun memang lebih banyak kasus kekerasan seksual terhadap anak ketimbang kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

“Tahun 2020 itu kekerasan seksual terhadap anak sekitar 38, sementara KDRT ada 8. Dan untuk tahun ini sudah 6 anak yang mengalami kekerasan seksual yang melapor ke kami, sedangkan KDRT belum ada,” katanya.

Karena itu, dia berharap masyarakat berani melaporkan jika menemukan kasus kekerasan terhadap anak karena kekerasan tersebut akan meninggalkan trauma mendalam bagi anak.

“Masyarakat harus berani melapor agar pelaku mengalami efek jera,” katanya.

Dia juga menjelaskan, salah satu faktor yang memungkinkan peristiwa kekerasan seksual terhadap anak adalah kedekatan si korban dengan pelaku.

“Tapi, masyarakat saat ini sudah mulai sadar untuk melaporkan (kekerasan seksual terhadap anak atau KDRT),” katanya. (Hendra/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan