Jejak Jayabaya sebagai Ketua Kadin Banten: Membangun Kadin Bandara dan Pelabuhan

2 menit membaca

KABUPATEN TANGERANG (SBN) — Masa Jabatan Mulyadi Jayabaya sebagai Ketua Umum Kadin Banten 2015-2020 telah berakhir. Saat ini dia menjabat Wakil Ketua Umum Bidang Investasi dan Pengembangan Daerah di Kadin Pusat.

Pada Musyawarah Provinsi (Musprov) VI Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Banten, Mulyadi Jayabaya mengklaim, selama kepengurusannya di Kadin Banten, telah berhasil mencetak Kadin Bandara (Soekarno Hatta) untuk pertama kalinya.

Dia juga mengaku bahwa Banten merupakan pencetus pertama yang melahirkan kadin khusus bandara. Hal ini bisa dijadikan contoh untuk para pengurus Kadin provinsi se-Indonesia, untuk bisa membentuk Kadin Bandara di daerah provinsi masing-masing.

“Kita berhasil bentuk Kadin Bandara,” ujar pria yang akrab disapa “Pak JB” dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) VI Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Banten di salah satu hotel berbintang di Kawasan Gading Serpong, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

Menurut mantan Bupati Lebak, Banten dua periode itu, Kadin Banten sudah berhasil mendorong, menampung para pengusaha yang ada di lingkungan Bandara Soekarno Hatta, untuk membentuk Kadin Bandara.

Hal ini karena potensi yang ada di bandara sangat besar. “Bandara di Indonesia ini ada 35, jadi kita dorong teman-teman Kadin provinsi yang lain untuk membentuk Kadin Bandara,” lanjut JB.

Ia menambahkan, selain membentuk kadin bandara, pihaknya juga membentuk kadin pelabuhan. Menurutnya sektor pelabuhan tidak pernah tersentuh.

“Di Provinsi Banten ini ada 61 pelabuhan yang memiliki potensi cukup besar, sehingga Kadin Provinsi Banten membentuk kadin khusus pelabuhan,” jelasnya.

Pada Musyawarah Provinsi (Musprov) ke VI Kadin Banten itu, anak Mulyadi Jayabaya, yakni Amal Jayabaya terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Banten periode 2021-2026.

Musprov itu dihadiri langsung oleh Ketua Umum Kadin Pusat Arsjad Rasyid, Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy, Bupati Lebak Iti Oktavia Jayabaya, Wakil Bupati Tangerang Mad Romli, dan tamu undangan lainnya. (hrs)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan