Awas Penipuan, Beredar Pesan WA Penipuan Mengatasnamakan Kepala DTRB

waktu baca 1 menit
Selasa, 22 Jul 2025 17:24 11 Rikhi Ferdian Herisetiana

suarabantennews.com – Masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten diimbau untuk waspada terhadap dua akun WhatsApp yang mengatasnamakan Kepala Dinas Tata Ruang dan Bangunan (DTRB) Kabupaten Tangerang Hendri Hermawan.

Dua akun itu menggunakan nomor +082313770951 dan di nomor +082343839870. Dua akun itu mengirimkan pesan kepada beberapa nomor dengan mengatasnamakan Kepala DTRB Kabupaten Tangerang dan berusaha melakukan penipuan dengan modus tertentu.

Dua akun WhatsApp itu adalah hoaks dan dipastikan bukan milik Kepala DTRB Kabupaten Tangerang Hendri Hermawan.

Masyarakat diimbau untuk tidak menanggapi pesan dari dua akun WhatsApp itu. Apabila mendapat pesan dari dua nomor akun WhatsApp itu, agar dilaporkan sebagai tindak penipuan.

Oleh karena itu, penting untuk selalu waspada dan melakukan verifikasi informasi sebelum memberikan data pribadi, uang, ataupun melakukan transaksi apa pun.

Rikhi Ferdian Herisetiana

LAINNYA