Kenaikan BBM Pengaruhi Kenaikan Inflasi

Redaksi
5 Sep 2022 14:30
BANTEN 0
1 menit membaca

SERANG (SBN)–Pemerintah resmi menetapkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) baru pada Sabtu kemarin (3/9/2022). Adapun harga terbaru yang mengalami kenaikan yaitu, pertalite menjadi Rp10 ribu, pertamax Rp14,500 rupiah dan solar Rp6.800.

Koordinator Fungsi Statistik Distribusi BPS Provinsi Banten, Bambang Widjonarko mengatakan, kenaikan BBM akan berdampak kepada kenaikan inflasi.

“Maka, akan terjadi juga kenaikan kepada komoditas lain, seperti komodits kebutuhan rumah tangga, yang mana ada proses pengangkutan dari produsen ke konsumen,” katanya, Senin (5/9/2022).

Menurutnya, yang dikhawatirkan dari kenaikan tersebut, bisa jadi komoditas yang komponen BBM nya sesikit, tetapi memanfaatkan momentum ini untuk mencari keuntungan yang lebih besar.

“Mengatasi Inflasi itu tugas bersama antara pemerintah pusat, pdan pemerintah daerah baik provinsi ataupun kabupaten/kota,” ujarnya.

Menurutnya, saat ini inflasi tahun kalender 3,68 persen, dan target Bank Indonesia inflasi tetap apda rentan 3+-1 atau 2 sampai 4 persen.

“Kolaborasi antar pemerintah dan bahu-membahu untuk menangani inflasi.
Hal itu akan berdampak baik untuk menurunkan inflasi,” katanya.(end)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan