FKP Dasana Indah Buka Lapak Bazar Ramadan

2 menit membaca

KABUPATEN TANGERANG (SBN) — Dalam moment bulan suci Ramadan ini tak jarang terlihat di berbagai daerah masyarakat membuat adanya lapak Bazar Ramadan dengan menjual berbagai macam aneka makanan dan minuman.
Moment Ramadan kali ini dimanfaatkan oleh Forum Kerjasama Pemuda (FKP) Bojong Nangka yang dipimpin oleh Fahmi Firmansyah beserta pengurusnya membuka lapak bazar Ramadan yang berlokasi di Jl. Dasana Indah, Bojong Nangka, Kelurahan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. Kamis (15/4/2021)

Hal ini dikemukakan Fahmi Firmansyah didampingi Sekretarisnya Fadly Fatwa, bahwa momen Ramadan tahun ini kita manfaatkan membuka lapak bazar Ramadan untuk masyarakat umum yang ingin berjualan makanan dan minuman di lapak ini.

“Jadi kita membuka bazar Ramadan kali ini sebenarnya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, dengan sewa lapak sebesar Rp 250.000 selama bulan Ramadan.” ucap Fahmi selaku ketua dari Forum Kerjasama Pemuda.

Fahmi juga menjelaskan, ini adalah perdana saya dan dibantu teman-teman lain membuat bazar Ramadan ini. Dari hasil pendapatan bazar ini kita pergunakan untuk ke depannya menjadi perawatan lapangan dan sekitar lapangan, seperti taman anak-anak dan lain-lainnya.

“Sebelum kita mendirikan lapak bazar Ramadan ini, kita sudah memberikan informasi kepada seluruh warga yang hendak untuk berjualan. Alhamdulillah sudah ada beberapa warga yang berminat mengambil lapak bazar ini untuk menjajakan dagangannya, semoga lapak yang sudah kami sediakan penuh warga yang hendak berjualan di bazar Ramadan ini” ucapnya.

Fahmi menambahkan, harapan untuk ke depannya kita akan melakukan kegiatan-kegiatan positif dan kita juga akan membangun UMKM di sekitar lapangan untuk membantu UMKM di sekitar kita, Kita juga akan membangun fasilitas umum dan ruang ramah anak. (Irfan)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan