JAKARTA – Wakil Bupati Tangerang Mad Romli menerima piagam penghargaan Smesco Award 2018 dari kementerian koperasi dan usaha kecil menengah. Piagam ini diserahkan langsung oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop-UKM) Anak Agung Gede Ngurah Puspayoga. Acara ini diselenggarakan di gedung Smesco Indonesia, Jum’at (26/10/2018).
Direktur Utama Lembaga Layanan Pemasaran (LLP KUKM) Emilia Suhaimi mengatakan, Smesco Award sebagai ajang tahunan yang melibatkan ratusan peserta dari kalangan pelaku usaha kecil dan menengah dari berbagai pelosok Tanah Air.
Smesco Award merupakan ajang pemberian penghargaan kepada pengusaha yang mampu mengembangkan kreasi dan inovasi yang tinggi, serta mampu menginspirasi dunia usaha.
“Jadi sasaran kami adalah untuk menjadikan ajang ini sebagai Wisuda UKM bukti bahwa mereka telah naik kelas,” ungkapnya
Emilia juga berharap dengan kegiatan Smesco Award ini, koperasi dan UKM dapat bangkit dan berprestasi sehingga mampu berperan serta dalam menggerakan roda perekonomian nasional.
“Semoga ini dapat menjadi salah satu pemicu untuk menggerakkan kewirausahaan di Indonesia,” kata Emilia.
Wakil Bupati Tangerang Mad Romli juga mengaku bersyukur, setelah Kabupaten Tangerang menerima piagam penghargaan Smesco Award 2018 dari Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Menkop-UKM).
“Semoga dengan Pemberian piagam penghargaan smesco award sebagai inisiator penggerak koperasi usaha kecil dan menengah 2018 ini, dapat membawa UKM Kabupaten Tangerang ke kancah Internasional,” tandasnya.(*)