Gencarkan Penguatan Ketahanan Pangan, Kapolresta Tangerang Panen Aneka Sayuran

Ramzy
7 Agu 2020 14:08
1 menit membaca

KABUPATEN TANGERANG (SBN) – Kapolresta Tangerang Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi turut serta pada panen aneka jenis sayuran di Desa Kutajaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Jumat, 7 Agustus 2020. Orang nomor satu di Polresta Tangerang itu turun ke ladang memanen cesim, kangkung, tomat, jahe, cabai, oyong, pisang, singkong, oyong, dan jenis tanaman lainnya.

Ade menerangkan, lahan yang digunakan untuk menjadi ladang merupakan milik Romo Warno, pengurus salah satu gereja Katolik di Tangerang. Lahan seluas 1,4 hektare itu, kata Ade, kemudian dimanfaatkan untuk aneka cocok tanam oleh warga.

“Lahan 1,4 hektare dimanfaatkan untuk meningkatkan ketahanan pangan warga,” kata Ade.

Warga yang diperbolehkan menggarap lahan, kata Ade, tidak hanya warga desa setempat. Namun warga dari desa tetangga pun diperbolehkan. Ade pun mengapresiasi langkah pemanfaatan lahan untuk kepentingan masyarakat itu.

Ade berharap, langkah kebaikan itu dapat menjadi inspirasi bagi kalangan lain untuk berlomba dalam kebaikan. Ade juga mengajak semua elemen masyarakat untuk memanfaatkan lahan tidur.

Kata Ade, apabila ada lahan tidur, agar pemerintah setempat memfasilitasi warga untuk berkomunikasi dengan pemilik lahan. Komunikasi itu, lanjut dia, agar warga memiliki akses dan izin memanfaatkan lahan.

“Kita harus produktif, mandiri, dan kerja keras, demi kebaikan bersama,” pungkasnya.(Ramzy)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan