banner 468x60 banner 468x60

Bupati Tangerang Siap Disuntik Vaksin Sinovac

2 menit membaca

KABUPATEN TANGERANG (SBN) — Setelah resmi beredar di masyarakat, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menyatakan siap untuk disuntik vaksin Sinovac. Penyuntikan vaksin covid-19 ini akan berlangsung di Pendopo Bupati Tangerang di Jalan Kisamaun, Kelurahan Sukasari, Kota Tangerang, besok (Kamis, 14 Januari 2021).

“Saya siap divaksin agar kesehatan pulih dan ekonomi bisa bangkit,” ujar Zaki melalui pesan WhatsApp, Rabu, 13 Januari 2021.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesal Rasyid menuturkan, seluruh kepala daerah se-Provinsi Banten dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) akan disuntik vaksin covid-19. Penyuntikan akan berlangsung besok, Kamis, 14 Januari 2021 di Pendopo Bupati Tangerang.

“Betul, besok rencananya akan ada penyuntikan vaksin kepada para pejabat Forkopimda dan kepala daerah se-Banten,” jelasnya kepada SuaraBantenNews, Rabu, 13 Januari 2021.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tangerang Dokter Hendra Tarmidzi mengatakan ada sebagian masyarakat yang tidak boleh diberi vaksin, seperti mereka yang berusia di atas 60 tahun, penderita penyakit diabetes, darah tinggi, dan autoimun, penderita penyakit jantung, ginjal, rematik autoimun, saluran pencernaan kronis, hipertiroid, kanker, defisiensi imun ibu hamil dan menyusui.

“Termasuk orang yang pernah terinfeksi covid-19 dan orang yang sedang demam, kondisi tubuhnya 37 derajat juga gak boleh divaksin,” ujarnya.

Ia menjelaskan, rencana pengambilan jatah vaksin Sinovac untuk Kabupaten Tangerang akan dilakukan pada Bulan Februari 2021. Untuk saat ini, kata Hendra, ada dua kabupaten/kota yang sudah mengambil yaitu Kota Serang dan Kota Tangerang Selatan.

“Masih enam kabupaten/kota yang belum diambil. Kita dijadwalkan awal Februari 2021. Mau kapan vaksin diambilnya, yang jelas fasilitas pelayanan kita sudah siap,” tutupnya. (Restu/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan