Hujan Malam Tahun Baru, 6 Kecamatan di Banten Terendam Banjir

Ramzy
1 Jan 2020 16:06
1 menit membaca

SERANG (SBN) — Badan Pananggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Banten mencatat 6 kecamatan diterjang banjir akibat intensitas hujan yang tinggi pada malam Tahun Baru 2020.

“Sebanyak 6 kecamatan diterjang banjir di wilayah Banten. Untuk yang terbanyak berasal dari Kabupaten Lebak, yaitu sekitar 3 kecamatan,” ucap Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Banten M. Juhriyadi saat dikonfirmasi lewat telephon, Rabu (1 Januari 2020).

Berdasarkan data terkini hingga pukul12.00 WIB, banjir tersebut melanda 4 kabupaten/kota, yaitu Kabupaten Lebak, Kabupaten Serang, Kabupaten Tangerang, dan Kota Tangerang.

“Di Kabupaten Lebak ada 13 desa, di Kabupaten Tangerang 1 desa, di Kabupaten Serang 2 desa, dan Kota Tangerang 1 kelurahan,” tuturnya.

Saat ini, pihaknya masih melakukan penanganan di lokasi. Terkait kerusakan dan korban jiwa, masih belum dapat disimpulkan.

“Karena penanganan bencana masih sedang berlangsung, kerugian dan lain-lainnya masih dalam penghitungan,” ujarnya. (Hendra/Atm)

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan