Stok Obat di Kota Cilegon Aman, Tapi Stok APD dan Masker Kurang

Joe
9 Apr 2020 17:30
1 menit membaca

CILEGON (SBN) — Stok obat-obatan di Dinas Kesehatan Kota Cilegon sampai saat ini masih terbilang aman. Namun, tidak demikian halnya dengan stok barang habis pakai (BPH) untuk keperluan tenaga medis, seperti alat pelindung diri (APD) dan masker. Demikian dikatakan dr. Arriadna, Kepala dinas Kesehatan Kota Cilegon, Kamis (9 April 2020).

Arriadna yang juga Plt. Direktur RSUD Kota Cilegon itu mengatakan memang persediaan obat-obatan bulan ini masih terbilang aman. Meskipun begitu, pihaknya akan melakukan evaluasi kebutuhan obat-obatan untuk beberapa bulan ke depan.

“Sampai bulan ini masih aman, tapi untuk kebutuhan beberapa bulan ke depan akan kita evaluasi,” tuturnya.

Arriadna menambahkan, berbeda dengan obat-obatan, persediaan APD dan masker untuk tenaga medis masih kekurangan karena sulitnya mendapatkan barang-barang tersebut. Meskipun begitu, pihaknya terus berupaya mendapatkannya.

“Penyebab minimnya stok masker dan APD itu karena sulitnya ketersediaan barang di pasaran dan tingginya harga pasar,” ungkapnya.

Kendati demikian, dia mengakui pihaknya sudah mendapatkan bantuan APD dari Provinsi Banten serta donasi yang tidak mengikat dari berbagai pihak. (Wawan/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan