Susul Protes Warga Soal Bansos, Mahasiswa Gelar Aksi di Puspemkot Tangerang

Joe
12 Jun 2020 15:37
2 menit membaca

KOTA TANGERANG (SBN) — Belasan mahasiswa yang tergabung dalam Forum Aksi Mahasiswa (FAM) Tangerang menggelar aksi protes soal anggaran senilai Rp144 miliar yang telah dijanjikan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang untuk diberikan kepada warga terdampak wabah covid-19 di Kota Tangerang. Aksi tersebut digelar di depan Gedung Wali Kota Tangerang, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat (12/6/20).

Fadil, Humas FAM mengatakan aksi ini digelar lantaran prihatin karena masih banyak masyarakat Kota Tangerang yang saat ini terdampak wabah covid-19 tetapi belum juga mendapatkan bantuan sosial (Bansos), baik berupa sembako maupun uang tunai.

“Padahal banyak masyarakat yang sudah diminta data-datanya, tapi sampai sekarang belum mendapatkan bansos ini, entah itu berupa sembako ataupun uang senilai Rp600 ribu,” kata Fadil saat dimintai keterangan.

Jadi, tambah Fadil, kita mempertanyakan anggaran yang sebelumnya disebutkan, yaitu senilai Rp 114 milliar.

“Ke mana itu Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) yang seharusnya dialokasikan ke bansos? Jadi, ini tidak terealisasi. Janjinya bulan April seharusnya sudah turun, tapi ini belum terealisasi juga, hanya beberapa,” katanya.

Fadil menyebut salah satu wilayah yang banyak warganya tidak mendapatakan bansos adalah Kelurahan Batu Sari, Kacamatan Batu Ceper, Kota Tangerang. Menurut Fadil, mereka sama sekali belum menerima bantuan, padahal semuanya sudah didata.

Selain itu, tambah Fadil, banyak juga warga terdampak covid-19 yang tidak terdata oleh Pemkot Tangerang untuk mendapatkan Bansos. Untuk kasus ini, dia mencontohkan wilayah timur Kota Tangerang, yaitu Kecamatan Cipondoh.

“Ada sekitar 800 warga terdampak yang belum terdata di sana,” jelas Fadil.

Untuk itu, tambah Fadil, pihaknya meminta Pemkot Tangerang agar menambahkan kuota bansos untuk warga terdampak di Kota Tangerang, baik berupa sembako ataupun uang tunai. Pihaknya juga meminta Pemkot Tangerang agar merealisasikan penyaluran bansos ini dengan benar dan merata.

Fadil juga menegaskan aksi tersebut akan terus berlanjut sampai pihaknya mendapatkan jawaban yang jelas dari Pemkot Tangerang. (Yadi/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan