Paslon 04 Unggul pada Penghitungan Sementara Pilkada Kota Cilegon

Joe
9 Des 2020 16:33
1 menit membaca

CILEGON (SBN) — Proses penghitungan suara paslon pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon tahun 2020 di semua TPS se-Kota Cilegon sedang berlangsung. Menurut perhitungan cepat (quick count) yang disiarkan secara langsung oleh stasiun Metro tv, nomor urut paslon 04, yakni Helldy–Sanuji, unggul untuk sementara.

Pada perhitungan suara yang sedang berlangsung tercatat paslon nomor urut 01 Ali Mujahidin-Firman Mutakin memasuki angka (21,89%), paslon 02 Ati Marliati-Sokhidin (25,25%), paslon nomor urut 03 Iye-Awab (14,53%) dan terkahir paslon 04 yakni Helldy-Sanuji (38,33%).

Jika dilihat dari catatan di atas maka paslon 04 Helldy-Sanuji menggungguli ketiga paslon yang ada. Meski demikian, perhitungan perolehan suara pada Pilkada Kota Cilegon  masih terus berjalan.

Eli Jumaeli Komisioner KPU Kota Cilegon saat diminta menanggapi hal di atas, dirinya belum dapat menanggapinya, mengingat hasil tersebut bukan merupakan rekap resmi yang dilakukan KPU.

Eli juga belum bisa memastikan jam berapa proses perhitungan suara yang sedang berjalan di seluruh TPS akan selesai. (Wawan/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan