Homestay di Kawasan Banten Lama Rampung Tahun Ini

Joe
27 Jan 2020 11:33
1 menit membaca

SERANG (SBN) — Program rumah warga di sekitar kawasan situs Banten Lama, Kasemen, Kota Serang, untuk dijadikan homestay direncanakan bisa diterapkan tahun ini.

“Program homestay insya Allah tahun ini karena memang setelah revitalisasi kawasan Banten Lama, program homestay ini sangat dibutuhkan,” ucap Kabid Destinasi Pariwisata Banten Paundra Bayyu Ajie saat ditemui di ruanganya, Senin (27 Januari 2020).

Akan tetapi, sambungnya, tidak semuanya terkena program homestay tersebut. Akan diadakan penelitian terlebih dahulu.

“Syaratnya, si pemilik rumah mau untuk berusaha homestay, memiliki kamar 1 atau 2 untuk disewakan kepada wisatawan atau penziarah, ada dapur, toilet, ruang makan, dan ruang tamu. Selain itu, harus layak dan bersih,” ucapnya.

Dipilih program homestay, imbuhnya, selain karena lahannya yang terbatas, juga agar meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

“Rumah yang akan dijadikan homestay nanti akan direhab. Kita kerjasama dengan Dinas Perkim Provinsi Banten,” ujarnya. (Hendra/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan