PBNU Imbau Umat Islam Salat Tarawih dan Ied di Rumah

Ramzy
5 Apr 2020 18:07
1 menit membaca

JAKARTA (SBN) – Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) memberikan edaran tentang upaya pencegahan penyebaran virus Corona (COVID-19) di bulan Ramadhan. Dalam edaran itu, mereka mengatakan, selama masih ada COVID-19, ibadah salat Idul Fitri dijalankan di rumah masing-masing.

“Kepada seluruh pengurus wilayah di bawah naungan Nahdlatul melaksanakan peribadatan wajib dan meningkatkan amaliyah, berupaya taqorrub kepada Allah SWT dengan memperbanyak amalan Sunnah, seperti shodaqoh, membaca Al-Quran, mujahad, menjalankan doa untuk para leluhur, serta berbagai amaliyah dan ibadah lainnya, termasuk menjalankan shalat tarawih selama bulan Ramadhan dan shalat Idul Fitri selama Pandemi Covid-19 di rumah masing-masing,” tulis Pengurus Besar NU dalam surat edarannya, Minggu, 5 April 2020.

Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj sekaligus ketua Lembaga Persahabatan Ormas Islam (LPOI) meminta, kepada umat Islam agar tidak melakukan kegiatan buka bersama pada bulan Ramadhan mendatang.

“Tidak melaksanakan kegiatan takbir keliling, buka bersama, silaturahim, demikian pula kepada umat non-muslim untuk melaksanakan ibadah di rumah masing-masing agar dapat mengurangi potensi penyebaran virus Covid-19,” katanya.

Dalam pesannya, Said Aqil meminta agar seluruh kader NU mematuhi imbauan pemerintah pusat dan daerah terkait penanganan COVID-19.

Said Aqil juga mengimbau agar umat Islam meningkatkan amaliyah ibadah sunnah selama di rumah.(Rls)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan