Sembako di Bazar Ramadan Kabupaten Tangerang Diskon 50 Persen

Ramzy
23 Mei 2019 22:30
2 menit membaca

TANGERANG – Pemerintah Kabupaten Tanggerang menggelar kegiatan Bazar Ramadan, dengan menjual berbagai macam barang kebutuhan pangan dan sandang dengan harga yang murah.

Kegiatan berlangsung di Gedung Serba Guna (GSG) Puspem Kabupaten Tangerang, Kamis (23/5/2019).

Acara ini dihadiri oleh seluruh elemen masyarakat dari masing-masing kecamatan di Kabupaten Tangerang.

Wakil Bupati Tangerang Mad Romli mengatakan, bahwa dengan dibukanya Bazar Ramadan dalam rangka rutinitas tahunan yang diselenggarakan pada bulan suci Ramadan. Dengan tujuan untuk menopang kebutuhan masyarakat yang memiliki penghasilan dibawah rata-rata.

“Masing-masing barang terutama harga barang berupa sembako memiliki diskon sebesar 50 persen,” ujarnya.

Pemerintah Kabupaten Tangerang berharap, semoga  dengan adanya bazar pasar murah ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat di bulan suci Ramadhan serta kebutuhan menjelang hari raya Idul Fitri 1430 H.

Sementara itu Kepala Disperindag Kabupaten Tangerang Teddy Suwardi menyampaikan, bahwa agenda rutin tahunan ini berfungsi untuk meminimalisir pengeluaran keuangan masyarakat terhadap kenaikan harga yaitu dengan menjual kebutuhan pokok dengan harga yang murah.

“Ini merupakan salah kegiatan pasar murah yang dilaksanakan, tetapi disisi lain kami pun sudah melaksanakan pasar murah masing-masing tingkat kecamatan. Hari ini berlangsung di tingkat kabupaten dan melibatkan beberapa OPD,” tuturnya.

Lebih lanjut Teddy menjelaskan, dampak yang dirasakan dengan adanya pasar murah ini yaitu pertama masyarakat mampu memenuhi kebutuhan menjelang hari Raya Idul Fitri tentunya dengan harga yang murah, kedua dengan harga yang murah dapat mencukupi daya beli masyarakat sesuai dengan kemampuan.

Ketua Darma Wanita Kabupaten Tangerang Rismawati Maesyal Rasyid mengatakan, kegiatan rutin yang diselenggarakan menjelang Idul Fitri terdapat beberapa OPD yang turut berpartisipasi antara lain Disperindag Kabupaten Tangerang, Dinkop dan KUM Kab Tangerang, Alfarmart,  Indomart, Carrefur, Hypermart, Dinas Pertanian dan Perternakan, Dinas Ketahanan Pangan, dan Perwakilan dari 29 masing-masing kecamatan.

“Adapun barang yang diperjualbelikan antara lain kebutuhan sandang dan pangan yang dibutuhkan saat bulan ramadhan dan juga menjelang Hari Raya Idul Fitri,”ucapnya.

Ia berharap semoga kegiatan ini dapat meringankan masyarakat sekitar khususnya Kabupaten Tangerang dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga.(res/infokom)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan