Kantor Polsek Baros Nyaris Ikut Terbakar

Ramzy
11 Nov 2019 11:23
1 menit membaca

Kapolres Serang Kota AKBP Edhi Cahyono

SERANG (SBN) — Kuatnya tiupan angin di lokasi membuat api cepat merambat ke bangunan-bangunan lain di sekitar Pasar Baros yang kebakaran pada Minggu (10 November 19) sekitar pukul 17.30 WIB. Bangunan yang terancam api termasuk ke arah Kantor Polsek Baros yang berada di samping Pasar Baros.

“Hanya bagian belakang saja yang tersambar api, tapi atapnya sudah berusaha kita robohkan supaya memutus aliran api agar tidak merambat ke seliruh Kantor Polsek Baros dan bangunan yang ada disamping polsek ,” ujar Kapolres Serang Kota AKBP Edhi Cahyono.

Beruntung,  tidak ada tahanan di dalam Polsek tersebut, hanya berkas-berkas dan perlengkapan yang sebagiannya sudah diamankan.

“Di dalam Polsek tidak ada tahanan dan untuk sebagian berkas sudah kita keluarkan termasuk perlengkapan dari polsek sudah kita keluarkan,” ucapnya.

Edhi Cahyono juga mengatakan bahwa jumlah total kerugian belum didata, sementara juga tidak ada laporan korban jiwa.

“Saat ini belum diketahui ada berapa jumlah lapak yang terbakar. Nanti kita tanya dulu ke pihak Dinas Pasar, berapa jumlah keseluruhan yang terbakar dari ujung ke ujung karena memang hampir semuanya terbakar,” jelasnya.

Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, apakah berkaitan dengan pembakaran sampah atau mungkin karena korsleting listrik. (Yadi/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan