Bupati Tangerang Dukung Penuh Rencana Pemindahan Ibu Kota

Ramzy
16 Agu 2019 13:28
1 menit membaca

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

TANGERANG (SBN) – Rencana Presiden Joko Widodo atau Jokowi memindahkan ibu kota ke luar Jawa didukung Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. Zaki mengatakan, DKI Jakarta sudah tak ramah lagi bagi pertumbuhan ekonomi. Kemacetan dan banjir juga menjadi faktor penyumbang utama kerugian ekonomi.

“Sangat mendukung penuh rencana tersebut,” kata Zaki usai menghadiri rapat paripurna di DPRD Kabupaten Tangerang, Jum’at (16/8/2019).

Ia mengungkapkan, mudah-mudahan dengan adanya perpindahan ibu kota, bisa mengurangi urbanisasi di Kabupaten Tangerang dan juga dapat terwujudnya pemerataan ekonomi.

Pidato kenegaraan ini, kata dia, Presiden Joko Widodo banyak sekali memberikan masukan, bukan hanya kepada pemerintah daerah dan legislatif tetapi juga kepada masyarakat secara umum agar dalam menghadapi pertumbuhan global.

“Optimisme kedepan untuk membangun Republik Indonesia agar lebih baik lagi,” tutur Zaki.

Dia menuturkan, DKI kini sudah menjadi provinsi dengan tingkat kepadatan tinggi. Yang artinya, terlalu banyak implikasi sosial, ekonomi dan lingkungan yang diakibatkan padatnya penduduk.

“Kita harus berani memisahkan antara pusat pemerintahan dan pusat ekonomi agar daearah lain juga bisa maju dan terjadi pemerataan ekonomi,” tandasnya.(res/zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan