Komisi II DPRD Cilegon Akan Segera Panggil OPD untuk Berkoordinasi

Ramzy
10 Okt 2019 21:50
1 menit membaca

Ketua Komisi II DPRD Kota Cilegon Faturohmi.

CILEGON (SBN) – Komisi II DPRD Kota Cilegon akan segera berkoordinasi dengan beberapa OPD terkait tugas pokok dan fungsinya. Hal tersebut di ungkap Faturohmi usai melakukan rapat pimpinan alat kelengkapan (AKD) di ruang rapat DPRD, Kamis (10/10/2019).

Ketua Komisi II DPRD Kota Cilegon Faturohmi mengatakan, langkah awal yang akan dilakukan adalah melakukan dengar pendapat dengan para OPD terkait.

Meski demikian skala prioritaslah yang lebih dulu dilakukan seperti halnya ketenagaakerjaan, kesehatan, pendidikan dan kesejateraan.

“Kita akan lakukan hearing dengan OPD terkait,” ujarnya.

Ia menjelaskan, bidang ketenagaakerjaan menjadi salah satu tugas awal yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini. Salah satunya melakukan sidak terhadap perusahaan-perusahaan yang kerap menimbulkan perselisihan antara pekerja dengan perusahaan.

“Kita sudah sepakat bersama teman-teman untuk sidak ke beberapa perusahaan, agar bisa melihat secara langsung apa penyebab dari persoalan yang ada,” ucapnya.

Selain ketenagakerjaan, pelayanan kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan pun akan dikoreksinya, sehingga apa yang dicita-citakan Pemerintah Kota Cilegon dalam kontek pelayanan dapat berguna.

“Pada prinsipnya semua OPD terkait akan kita monitoring, akan tetapi hal-hal terkait kebutuhan yang paling mendasar lah yang menjadi prioritas kami,” tutupnya.(wawan/zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan