29 Kecamatan Meriahkan Pawai Taaruf MTQ Ke-50 Tingkat Kabupaten Tangerang

Ramzy
4 Nov 2019 16:33
2 menit membaca

TANGERANG (SBN) — 29 Kecamatan turut meriahkan Pawai Taaruf MTQ ke- 50 tingkat Kabupaten Tangerang yang bertempat di Perumahan Bumi Indah, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Senin, 4 November 2019.

Acara dihadiri oleh Wakil Bupati Tangerang Mad Romli, Ketua LPTQ Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid, Kepala Kemenag Kabupaten Tangerang Badri Hasun, Ketua MUI Kabupaten Tangerang KH. Ues Nawawi, dan para camat.

Kemeriahan pawai diawali dengan dimulainya penampilan dari Kafilah Kecamatan Pasar Kemis selaku tuan rumah dengan jumlah peserta terbanyak, mereka menampilkan mobil hias, dan atraksi menarik lainnya.

Kemeriahan terpecah dan perhatian warga terpusat atas kehadiran artis ibu kota Daus Mini yang menunggangi replika hewan Onta, kemudian menyerahkan cendera mata kepada Wakil Bupati Tangerang.

Wakil Bupati Tangerang Mad Romli mengatakan, kegiatan itu rutin dilakukan setiap tahunnya dihadiri sekitar 20 ribu warga Kabupaten Tangerang. Mereka sangat antusias dan tumpah ruah di jalan, mulai dari warga sipil, para alim ulama, tokoh masyarakat dan para kafilah.

“Melalui MTQ ini kami harap mampu meningkatkan iman dan taqwa masyarakat terhadap Al-Quran dan juga kegiatan ini merupakan aktualisasi dari visi misi Bupati yakni religius,” ujarnya.

Mad Romli mengimbau, dalam meningkatkan kapasitas kecerdasan emosional dan spiritual. Ia meminta kepada seluruh unsur pimpinan pondok pesantren, kepala sekolah dan para tokoh masyarakat harus bersama membina dalam mencetak generasi yang memiliki kecerdasan spiritual, pandai membaca dan menghafal Al-Quran.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid mengatakan, sangat mengapresiasi atas antusias ribuan warga Kabupaten Tangerang. Meskipun ditengah terik matahari yang menyengat, warga turut meramaikan pawai a’aruf Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ).

“Kita lihat semua elemen warga, masyarakat dan anak sekolah tumpah ruah ke jalan. Seluruh kafilah ujuk potensi kekuatan mulai dari Qori, ulama, mobil hias, hingga seni budaya lainnya,” tutup.(Restu/Zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan