Masyarakat Desa Caringin Gemar Produksi Dodol dan Kue Kering

Ramzy
23 Okt 2019 11:29
2 menit membaca

TANGERANG (SBN) – Masyarakat Desa Carungin Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang gemar memproduksi makanan rumahan, seperti halnya banyak dari mereka yang mahir dalam membuat dodol dan kue kering.

Penjabat (PJ) Desa Caringin, Supriadi mengatakan, selain dirinya fokus dengan program pembangunan desa yang sudah mencapai 75%. Namun, pemerintah Desa Caringin pun gencar melakukan pemberdayaan atas potensi yang sudah lama dimiliki oleh warganya.

“Salah satu potensi yang dimiki oleh desa kami yaitu masyarakat gemar memproduksi kue kering dan dodol,” ujarnya, Selasa (22/10/19).

Ia menjelaskan, adapun jenis dodol yang biasa diproduksi oleh warga Desa Caringin ialah dodol lapis, dodol biasa dan juga dodol rasa. Sementara itu, lanjut dia, untuk jenis kue kering yang biasa mereka produksi yaitu kripik pisang, ranginang dan kripik aceh.

“Dalam produksi kue dan kripuk ini tergantung sesuai dengan kebutuhan pasar dan pesanan para konsumen,” tuturnya.

Ia menjelaskan, masyarakat Desa Caringin gemar memproduksi dodol dan kue kering sudah sangat lama dan keahlian tersebut diwariskan secara turun-temurun. Produksi dodol dilakukan secara kelompok mulai dari ibu PKK, bahkan ada juga yang melakukan produksi di masing-masing rumah (home industri).

“Dalam hal ini, kami (pihak desa) bantu untuk pemasaran dodol ini, mulai dari dalam daerah seperti Parung Panjang, Legok, Tenjo hingga keluar daerah seperti Kota Tangerang dan Kota Jakarta,” ucapnya.

Supriadi menjelaskan, awal berjalanya pembuatan dodol hingga pesat seperti sekarang ini. Lanjut dia, selain kemampuan dan semangat warga, pihak desa pun dulu memberikan modal kepada para pelaku produksi dalam melakukan produksi.

“Tapi sekarang mereka sudah berjalan sendiri, sehingga pihak desa sudah tidak memberikan anggaran untuk modal kembali,” ucapnya.

Sementara itu, lanjut Supriadi mengatakan, pemasaran untuk kue kering sendiri biasanya dijual setiap seminggu sekali kepada ibu-ibu yang melakukan senam olahraga di Kecamatan Legok maupun di Desa Caringin.

Adapun untuk rencana potensi pembuatan dodol dan kue kering ini untuk dijadikan sebagai Bumdes. Pihaknya akan menyampaikan kepada kepala desa yang akan terpilih nanti.

“Saya selaku pj Kades akan menyerahkan usulan ini kepada Kades terpilih nanti,” tutupnya.(Adv)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan