Terbatas dan Tertutup, Musda VI Golkar Kota Tangerang Digelar Hari Ini

Joe
8 Jul 2020 13:01
1 menit membaca

KOTA TANGERANG (SBN) — Setelah sempat tertunda karena merebaknya pandemi coronavirus disease 2019 (covid-19), perhelatan Musyawarah Daerah (Musda) VI Partai Golkar Kota Tangerang 2020 akhirnya digelar, Rabu, 8 Juli 2020. Musda yang digelar di Hotel Allium, Cipondoh, Tangerang, itu dilaksanakan secara terbatas dan tertutup.

“Sekarang masih berjalan dan mudah-mudahan tetap kondusif karena saya yakin Partai Golkar partai yang besar, partai yang sudah cukup kompeten,” ujar Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah usai menghadiri acara.

Menurutnya, pada semangatnya semua sama untuk menjaga kondusivitas, saling membahu, dan bergotong royong untuk melakukan yang terbaik, baik untuk partainya maupun untuk Kota Tangerang.

“Intinya, saya berharap teman-teman partai, khususnya Partai Golkar yang mengadakan Musda, bisa terus bersama pemerintah menjaga dan membangun Kota Tangerang,” pungkasnya.

Pada  Musda VI Partai Golkar Kota Tangerang 2020 ini ada 19 suara yang memberikan hak pilihnya, yaitu 13 suara pengurus kecamatan (PK), 1 suara organisasi yang didirikan, 1suara organisasi yang mendirikan, 1 suara organisasi sayap, 1 suara DPD Golkar Kota Tangerang, 1 suara DPD Golkar Provinsi Banten, dan 1 suara dewan penasehat DPD Golkar Kota Tangerang. (Yadi/Atm)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan