Sempat Galau, Akhirnya PAN Pilih Awab untuk Dampingi Iye

Joe
9 Jul 2020 09:51
2 menit membaca

CILEGON (SBN) — Spekulasi tentang siapa pendamping Iye Iman Rohiman, bakal calon wali kota Cilegon yang diusung Partai Amanat Nasional (PAN), akhirnya terjawab. Tampaknya, PAN sempat bimbang karena dihadapkan pada dua orang pilihan pendamping Iye, yakni Awab dan Reno Yanuar.

Didi Iskandar, Ketua Relawan Barisan Iye Bersama Awab (BIMA), membenarkan bahwa PAN sempat galau menentukan siapa di antara kedua orang itu (Awab dan Reno) yang akan dimajukan untuk mendampingi Iye. Namun, PAN sebagai partai pengusung perubahan telah bersikap dan menentukan pilihan sesuai mekanisme aturan partai.

“Kami semua relawan dan jaringan mengapresiasikan ikhtiar tokoh politik untuk berjuang bersama membangun Kota Cilegon, dengan slogan ‘Tinggalkan Masa Lalu Untuk Cilegon Maju’,” ujar Didi.

Didi mengapresiasi langkah Iye– Awab yang telah mendatangi kantor DPP PAN sampai mendapatkan surat rekomendasi untuk keduanya. Dalam waktu dekat PAN akan mendeklarasikan partai koalisi pendukung Iye–Awab.

“Ini bukti bahwa masyarakat masih percaya terhadap PAN, Demokrat, dan PPP untuk turut serta pada pilkada 9 Desember 2020 mendatang,” tuturnya.

Ia juga berharap semua partai pengusung dan pendukung bergandengan tangan untuk memenangkan Iye– Awab juga memohon doa dan dukungan kepada  Kota Cilegon agar kontestasi mendatang dapat mewarnai sejarah pilkada di Kota Cilegon.

Sebelumnya, PAN telah bersepakat untuk berkoalisi dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Demokrat (PD). Namun, secara resmi baru DPW PPP Banten yang mengusulkan nama Awab untuk menjadi pendamping Iye.

Kemudian, PDIP bergabung dengan koalisi dan menyodorkan Reno Yanuar untuk calon pendamping Iye sebagai syarat koalisi. Dengan alasan politik itu dinamis, dengan segala pertimbangan, akhirnya PAN memilih Awab untuk mendampingi Iye Iman Rohiman. (Wawan/Atm).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan