Pecah Telor di Eksekutif, PKS Banten Kini Incar Pilgub 2022

Ramzy
28 Des 2020 09:04
1 menit membaca

SERANG (SBN) — Usai dibentuk melalui Musyawarah Wilayah (Muswil) V di Kota Serang, Minggu, 27 Desember 2020 , Kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Provinsi Banten langsung menetapkan target yang akan dicapai pada masa baktinya di 2020-2025.Salah satu target utamanya adalah menempatkan kadernya menjadi Gubernur atau Wakil Gubernur Banten pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten Tahun 2022.

Ketua DPW PKS Provinsi Banten Gembong R Sumedi mengatakan, Presiden PKS Ahmad Syaikhu dalam sambutannya, meminta kepengurusan yang baru 2 hal.

“Pertama, meningkatkan jumlah kader PKS di seluruh jenjang, kedua meningkatkan jumlah kursi di DPRD Provinsi dan kabupaten/kota,” katanya.

Dia menambahkan, kepengurusan yang baru mengharapkan punya wakil di eksekutif.

“Alhamdulillah di pilkada serentak kemarin dari 4 Pilkada, PKS memenangkan 3 Pilkada, dan ada 1 Pilkada kader mantan ketum itu terpilih untuk menjadi Wakil Wali Kota Cilegon,” jelasnya.

Pihaknya berharap kepengurusan yang baru, dan telah pecah telornya di eksekutif, nanti akan menetaskan pemimpin yang baru lagi di daerah-daerah lainnya.

“Insya Allah di Pilgub 2022 akan mengusung gubernur dan wakil gubernur. Kita di jajaran pengurus PKS punya semangat mewujudkan target itu,” tandasnya.(Hendra/zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan