Gelar Job Fair, Pemkot Kembali Gunakan Aplikasi Tangerang Live

Ramzy
4 Feb 2020 16:28
1 menit membaca

TANGERANG (SBN) – Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan peringatan HUT Kota Tangerang ke-27, Pemkot Tangerang melalui Dinas Tenaga Kerja kembali menggelar Job Fair yang kali ini digelar di GOR Gandasari, Kecamatan Jaitiuwung, Kota Tangerang, Selasa, 4 Februari 2020.

Sama dengan tahun sebelumnya, Pemkot Tangerang memanfaatkan aplikasi Tangerang Live yang memudahkan para pencari kerja yang mengikuti kegiatan tersebut.

“Tidak perlu lagi bawa berkas, para pencari kerja cukup membawa handphonenya kemudian melakukan scan barcode di pendaftaran, untuk melamar di tempat yang diinginkan,” ujar Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang, Rakhmansyah.

Dia juga mengungkapkan Job Fair ini tidak hanya digelar di Kecamatan Jatiuwung, namun juga akan hadir di 13 kecamatan.

“Untuk mendekatkan para perusahaan kepada para pencari kerja,” katanya.

Ia menjelaskan saat ini pihaknya bekerjasama dengan 54 perusahaan dengan total 3.792 lowongan dari berbagai jabatan dan posisi. Sebagai informasi, job fair online akan dilaksanakan mulai tanggal 4-27 Februari 2020.

Hal senada diakui Amubin salah satu peserta job fair, menurutnya dengan lewat aplikasi seperti ini tidak perlu repot untuk antre.

“Enak sekarang sudah online. Kita datang, tinggal scan barcode saja. Kalau dulu kan, harus antre,” ucapnya.(Yadi/Zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan