Dalam Sehari Labkesda Banten Bisa Memeriksa 650 Hasil Swab Test

Ramzy
4 Sep 2020 13:21
1 menit membaca

SERANG (SBN) — Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten Ati Pramudji Hastuti mengatakan, Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Banten saat ini tengah meningkatkan kecepatan pemeriksaan swab test karena yang dibutuhkan masyarakat banyak. Sementara rujukan swab yang gratis itu sedikit.

“Jadi untuk bisa meningkatkan itu, kita tambah alat lagi. Sekarang Labkesda Banten seharinya sudah bisa mencapai 650 pemeriksaan. Tentu akan kita tingkatkan lagi,” ucapnya saat ditemui di Gedung Setda Banten, KP3B, Kota Serang, Jumat, 4 September 2020.

Ia mengungkapkan, kerja Labkesda untuk memeriksa sempel swab saat ini sudah bisa dilakukan selama 24 jam karena diberlakukan sif.

“Jadi kita sudah dilakukan sif, sehingga kerja di Labkesda 24 jam,” katanya.

Ati menambahkan, target swab yang disarankan WHO, yaitu 1 persen dari total jumlah penduduk. kalau di Banten ini penduduknya sekitar 12 juta, bararti ada 120 ribu swab.

“Saat ini sudah sekitar 60 persenan untuk hasil swab yang sudah kita lakukan dari target. Insya Allah sampai akhir Desember sampai target,” tutupnya.(Hendra/Zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan