Terkait Insiden Danau Cigaru, Pimpinan Dewan Minta Pemda Turun Tangan

Ramzy
19 Jun 2019 20:41
1 menit membaca

TANGERANG (SBN),- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Dedi Sutardi menyebut, pengelola objek wisata Danau Biru, Desa Cigaru, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang dan pengunjung harus memahami keselamatan sebagai sesuatu yang penting. Sehingga, kata dia, keselamatan menjadi faktor utama yang disiapkan.

“Ini merupakan hal yang berharga dan tak ternilai harganya karena melibatkan nyawa seseorang,” kata politkus Partai Demokrat ini melalui sambungan telepon, Rabu (19/6/19).

Menurutnya, salah satu penyebab meninggalnya dua orang wisatawan 2 wisatawan di objek itu karena diduga minimnya sosialisasi keselamatan dari pengelola ke pengunjung.

“Agar tidak terulang, pemilik objek wisata harus lebih serius soal keselamatan,” ujarnya.

Dedi berharap pemilik, pengelola, dan pemerintah daerah bersama mengevaluasi atas peristiwa itu. Tentunya, kata dia, dengan mengoptimalkan mekanisme keselamatan pengunjung.

“Seperti peringatan dini atau imbauan awal harus diberikan dan diketahui oleh wisatawan saat berkunjung,” ucapnya. (restu/don).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan