Tingkatkan Pelayanan Donor Darah, Zaki Launching SIDONI

Ramzy
15 Sep 2019 23:01
2 menit membaca

TANGERANG (SBN)-, Pemkab Tangerang melalui Unit Donor Darah (UDD) dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tangerang merilis aplikasi sistem informasi donor darah Indonesia atau disingkat SIDONI. Kegiatan dilangsungkan di ICE BSD, Kecamatan Pagedangan Kabupaten Tangerang, Minggu (15/9/19).

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengapresiasi peluncuran program SIDONI. Menurutnya, aplikasi itu akan menghasilkan turunan dan perkembanganbseperti objek untuk donor darah, mendistribusikan kantong kantong darah,l dari rumah sakit, dari UDD maupun ke rumah sakit atau puskesmas.

“Pemerintah Kabupaten Tangerang sangat mengapresiasi dan mendukung seluruh program ini dan mudah-mudahan bisa menjadi program unggulan dari Kabupaten Tangerang untuk membantu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat,” kata Zaki.

Zaki mendorong penyebarluasan informasi terkait aplikasi SIDONI. Sehingga membuat masyarakat mengetahui dengan mengenai donor darah. Dengan begitu, kata Zaki, apliaksi itu akan menarik masyarakat khususnya kalangan milenial.

Sementara itu, Ketua PMI Kabupaten Tangerang Soma Atmaja mengungkapkan, tujuan launching aplikasi adalah peningkatan kualitas pelayanan darah. Selain itu, kata Soma, juga bertujuan agar terjalin kerjasama dalam hal kualitas pelayanan darah yang aman bagi masyarakat.

“Selain launcing, juga diadakan simposium dengan tema peningkatan mutu dan kualitas darah di era milenial. Karena kualitas darah yang di tampung di PMI maupun UDD haruslah benar-benar steril dan aman dari kontaminasi penyakit agar masyarakat merasa aman dan terjamin,” tukas Soma.

Di tempat yang sama, Ketua UDD Kabupaten Tangerang Zainal Muttaqin mengatakan, aplikasi SIDONI nantinya bisa dipergunakan untuk pendonor agar dapat mudah mengakses bagaimana dan di mana tempat untuk melakukan donor darah. Juga sebagai sarana untuk mendapatkan darah serta memberikan informasi bagi masyarakat tentang donor darah. (Restu/Don).

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan