Ledakan di Monas, Kapolresta Tangerang Minta Anggotanya Tetap Siaga

Ramzy
3 Des 2019 14:20
1 menit membaca

Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Syam Indradi.(Foto : Restu Bambang/SuaraBantenNews)

TANGERANG (SBN) — Ledakan yang terjadi di dalam kompleks Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Selasa, 3 Desember 2019 pagi, Kapolresta Tangerang AKBP Ade Ary Syam Indradi meminta agar anggotanya tetap siaga.

“Kami tetap siaga dan melaksanakan SOP untuk PAM internal dan PAM giat masyarakat,” jelasnya kepada SuaraBantenNews melalui pesan whatsApps, Selasa, 3 Desember 2019.

Ia mengatakan, berdasarkan info yang himpun terdapat dua orang TNI yang menjadi korban atas ledakan tersebut. Ia pun sudah perintahkan kepada jajaran anggota agar bertugas sesuai dengan SOP (body system).

“Selain itu, kami pun mengimbau kepada anggota agar tidak boleh sendiri dalam melaksanakan tugas,” ujarnya.

Untuk diketahui, sebuah ledakan terjadi di kawasan Monas, Jakarta Pusat, pada pukul 7.10 WIB pagi tadi. Berdasarkan informasi yang dihimpun, ada dua anggota TNI yang terluka akibat ledakan ini. Korban juga diketahui sudah dibawa ke RSPAD untuk dilakukan penanganan.(Restu/Zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan