Cegah Penyebaran Virus Corona, Kereta Api Rangkasbitung-Merak Berhenti Beroperasi

Ramzy
30 Mar 2020 15:36
1 menit membaca

SERANG (SBN) – Sebagai bentuk langkah mengantisipasi pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19, PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta menghentikan sementara perjalanan kereta api rute Merak-Rangkasbitung dan sebaliknya. Rute kereta api dibatalkan dalam kurun waktu mulai 1 April sampai dengan 30 April 2020.

“Kebijakan melakukan pembatalan perjalanan KA ini dilakukan karena volume pengguna jasa saat ini juga telah mengalami penurunan yang cukup signifikan yakni sekitar 70 persen,” kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa saat dikonfirmasi, Senin, 30 Maret 2020.

Perjalanan kereta lokal yang dihentikan adalah KA Pangrango untuk Sukabumi-Bogor, KA Siliwangi untuk Sukabumi-Ciranjang dan KA lokal Merak untuk Rangkasbitung-Merak.

“Bagi calon penumpang KA Lokal yang terdampak pembatalan KA pada kurun waktu tersebut dapat mengajukan pengembalian bea tiket secara penuh 100 persen di luar bea pesan,” ucapnya.

Untuk pengembalian tiket, Eva menghimbau agar calon penumpang melakukan pembatalan tiket secara online di aplikasi KAI Access versi terbaru.

Sebelumnya, PT KAI juga membatalkan 28 jadwal keberangkatan kereta jarak jauh dari Stasiun Gambir, Pasar Senen dan Jakarta Kota. Pembatalan dilakukan mulai 1 April sampai 1 Mei 2020 di tengah mewabahnya virus Corona.(Hendra/Zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan