Soal Vaksinasi Covid-19, Begini Respon Wali Kota Serang

Ramzy
19 Okt 2020 15:11
1 menit membaca

SERANG (SBN) — Beredar informasi, Pemerintah Pusat akan dalam waktu dekat ini akan menggelar program vaksinasi Covid-19, tentu hal tersebut menjadi kabar baik mengingat vaksin tersebut sudah lama ditunggu-tunggu.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Serang Syafrudin menyambut baik kabar tersebut, karena pandemi Covid-19 ini membuat masyarakat resah.

“Kalau ada kami menyambut baik, karena kalau belum ada vaksin masyarakat itu resah,” ucapnya saat ditemui di Setda Kota Serang, KSB, Kota Serang, Senin, 19 Oktober 2020.

Dia menambahkan, kalau sudah ada vaksin untuk pandemi Covid-19 tersebut masyarakat tidak akan resah dan pandemi akan segera berlalu.

“Setiap penyakit ada obatnya, nah dengan ada vaksin ini kami nyambut baik,” katanya.

Sementara itu, terkait siapa yang nanti akan diprioritaskan untuk vaksinasi, lanjut Syafrudin, akan diprioritaskan tenaga medis, mengingat kerjanya sangat beresiko.

“Dan tentu Pegawai Negeri Sipil, TNI, Polisi dan lain sebagainya yang rentan melakukan pelayanan,” tutupnya.(Hendra/zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan