Ngaku Dibully, Lima Pemuda di Karang Tengah Keroyok Tukang Cuci Mobil

Redaksi
27 Apr 2023 15:31
2 menit membaca

KOTA TANGERANG (SBN) – Dua orang pegawai cuci mobil berinisial GP (24) dan AD (29) dikeroyok sejumlah orang di Jalan Raden Saleh, Kelurahan Karang Tengah, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang. Pengeroyokan dipicu karena keduanya melakukan bullying terhadap anak berinisial WJP (16).

Kapolres Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho mengatakan, pengeroyokan terjadi pada Rabu, 26 April 2023 pukul 02.00 WIB. Saat itu, kedua korban tengah bersantai di tempatnya bekerja, tiba-tiba didatangi lima orang dan langsung memukulinya.

“Peristiwa pengeroyokan tersebut terjadi sekira pukul 02.00 WIB di Kecamatan Karang Tengah, kota Tangerang,” ujar Zain, Kamis 27 April 2023.

Zain mengungkapkan, pengeroyokan tersebut bermula saat pelaku WJP (16) mengaku mendapat perundungan dari korban GP. Dugaan perundungan tersebut kemudian dilaporkan WJP kepada sepupunya, yakni AF yang sedang berkumpul dengan pelaku lainnya.

“AF dan WJP bersama tiga pelaku lain kemudian mendatangi lokasi kejadian untuk mencari karyawan yang mengolok-olok WJP,” kata Zain.

Sesampainya di lokasi, kelima pelaku langsung menyeret korban GP dari lantai dua tempat cuci mobil. Mereka langsung memukuli korban secara bergantian.

Polisi yang mendapatkan laporan tersebut kemudian menangkap lima pelaku beserta barang bukti ke Polsek Ciledug untuk pemeriksaan lebih lanjut. Lantaran pelaku WJP masih di bawah umur, polisi melibatkan pihak terkait untuk penanganannya.

“Untuk pelaku WJP, karena masih dibawah umur pemeriksaan kita libatkan unit PPA, Bapas, dan P2TP2A, mereka disangkakan dengan pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan,” tandasnya.(Zie)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan