Dirtek Baru Diminta Tingkatkan Layanan

Ramzy
22 Des 2019 16:18
2 menit membaca

 

ANG (SBN) — Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Kerta Raharja (PDAM TKR) memiliki direktur teknik baru. Pelantikan digelar di Pendopo Bupati Tangerang, Jumat (20/12).

Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar berharap, direktur teknik yang baru dapat melaksanakan fungsi penyediaan dan pengelolaan air bersih dan menjadi perusahaan yang sehat serta menjadi ujung tombak perusahaan dan mampu bekerjasama secara internal.

“Selamat bertugas. Semoga saudara sebagai pejabat direktur teknik yang baru dapat bekerja dengan baik dalam meningkatkan pelayanan,” ujar Zaki saat sambutan.

Direktur Utama PDAM TKR Rusdy Machmud mengatakan, direktur teknik yang baru ini telah melalui serangkaian proses, mulai lelang jabatan hingga pelantikan. Ia menerangkan, direktur teknik sebelumnya, Ida Farida, sudah habis maja jabatannya karena sudah memasuki masa pensiun. Menurut peraturan, masa jabatan untuk direktur teknik adalah selama 5 tahun.

“Kita optimis, direktur teknik yang baru ini dapat membenahi internal dan eksternal serta mampu membuat terobosan baru yang membawa kemajuan dan peningkatan mutu pelayanan perusahaan,” katanya.

Direktur Teknik Yadi Treviadi

Direktur Teknik Yadi Treviadi yang baru dilantik menegaskan akan menjalin komunikasi dengan semua jajaran di perusahaan agar dapat menyelesaikan tantangan dan masalah yang dihadapi urusan teknis di PDAM TKR.

“Saya siap menjalankan apa yang diamanahkan pimpinan dengan sebaik-baiknya, utamanya pengelolaan manajemen pelayanan. Insya Allah, dalam waktu dekat akan ada terobosan yang akan mampu menjawab tantangan dan permasalahan yang kita hadapi,” tutupnya. (ADV)

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan